Cara Membuat Sambal Goreng Terasi

Cara Membuat Sambal Goreng Terasi
Cara Membuat Sambal Goreng Terasi
Sambal merupakan salah satu makanan yang memiliki rasa pedas namun sangat disukai banyak orang termasuk saya.hehehe

Bahan dasar utama sambal yaitu cabai, bisa menggunakan cabai rawit atau cabe kriting tergantung selera kita. Di Indonesia sendiri pada setiap rumah makan baik itu warteg, rumah makan jawa, rumah makan sunda dan rumah makan lainnya pasti menyediakan sambal. Karena jika makan tanpa sambal akan terasa kurang. 

Untuk itu karena di Indonesia banyak penikmat sambal, saya akan menyajikan cara membuat sambal terasi goreng yang enak dan pas disantap dengan nasi anget lauk seperti ayam goreng, tempe goreng, tahu goreng, krupuk dan lauk lainnya.

Berikut Bahan Bahan Yang Harus Disiapkan  yaitu :

50 gr cabai merah

100 gr cabai rawit

200 gr tomat

1 sdm terasi bakar

10 siung bawang merah

3 siung bawang putih

3 ruas lengkuas ukuran 2 cm (geprek dan memarkan)

2 lembar daun salam

1 sdm gula merah

2 batang serai

1 sdm garam kasar

1/2 sdt penyedap rasa

200 ml air matang

Minyak goreng secukupnya untuk menumis

Cara Pembuatan  Terasi Goreng :

1. Pertama kita ulek hingga halus bahan seperti cabai merah, cabai rawit, tomat, terasi, bawang merah dan putih.

2. Selanjutnya kita panaskan minyak goreng kira-kira 2 sendok makan lalu tuangkan bahan yang diulek halus tadi bersama dengan, lengkuas, daun salam, gula merah, serai, garam, penyedap rasa serta air matang.

3. Aduk-aduk agar semua bahan tercampur rata lalu masak hingga airnya menyusut.

4. Terakhir, angkat dan sajikan sambal terasi tumis ini bersama nasi putih serta lauk ikan gorengnya.

Nah sahabat bundasovie selamat mencoba ya semoga sukses.

0 Response to "Cara Membuat Sambal Goreng Terasi"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel